:::: MENU ::::

Microsoft Machine Learning Toolkit Bergabung ke Open Source

Kurang dari seminggu setelah Google mengumumkan dibukanya status TensorFlow menjadi open source, Microsoft pun membuka akses ke machine learning platform mereka, DMTK (Distributed Machine Learning Toolkit).

DMTK dikembangkan oleh lab penelitian Microsoft Asia, dan di dalamnya mencakup server-based framework yang memungkinkan developer melakukan pemrograman machine learning dengan mudah. Toolkit ini juga mencakup dua algoritma yang dikembangkan Microsoft untuk melatih komputer untuk berbagai tugas.

Langkah Google dan Microsoft ini meramaikan persaingan dalam menanamkan pengaruh dan menciptakan tenaga-tenaga ahli di bidang machine learning, setelah sebelumnya di awal tahun ini Facebook juga membuka Torch , sistem deep-learning mereka. Sedangkan bagi Microsoft, strategi ini adalah langkah lebih jauh untuk menarik para developer, setelah mereka melengkapi Azure dengan kemampuan machine learning dalam cloud.

Saat ini DMTK sudah tersedia di github dengan lisensi MIT.

Contributor :

M. Urfah
Penyuka kopi dan pasta (bukan copy paste) yang sangat hobi makan nasi goreng. Telah berkecimpung di bidang data processing dan data warehousing selama 12 tahun. Salah satu obsesi yang belum terpenuhi saat ini adalah menjadi kontributor aktif di forum idBigdata.

Tertarik dengan Big Data beserta ekosistemnya? Gabung