Pemerintah Indonesia terus membangun infrastruktur untuk penggunaan transaksi data di Indonesia. Di antaranya adalah program menghubungkan kota-kota dan kabupaten di seluruh Indonesia dengan backbone fiber optik yang selesai pada akhir 2015, refarming 1800 MHz yang juga selesai pada akhir 2015, disusul dengan 2,1 dan 2,3 GHz untuk memasuki 4G dan nantinya 5G. Semua itu dilakukan untuk menyongsong penggunaan data dan teknologi big data di Indonesia.
Demikian disampaikan oleh Prof. Dr.-Ing. Ir. Kalamullah Ramli, M.Eng. selaku Direktur Jenderal Pos dan Penyelenggaraan Informatika Kementerian Komunikasi dan Informatika pada Konferensi Big Data Indonesia 2015 yang lalu.- Big data merupakan peluang bagi seluruh pelaku usaha, pemerintah, dan masyarakat dalam mengoptimalkan strategi mencapai sasaran yang lebih efisien, efektif dan terarah.
- Sumber daya big data nasional yang tercipta dalam NKRI harus diproteksi dan dioptimalkan untuk kepentingan nasional dan khususnya digunakan untuk menyediakan layanan big data dengan kemandirian.
- Pemerintah telah membangun kebijakan dan regulasi yang mendorong terciptanya ekosistem big data di indonesia dengan baik. Kemkominfo fokus pada pengembangan dukungan infrastruktur dan platform untuk penyediaan layanan big data.
- Semua instansi terkait harus berperan dalam pengembangan ekosistem big data, khususnya pada pengembangan human capital dari sisi kemampuan analitikal
- Penyelenggara telko dapat menyediakan layanan big data untuk mengetahui subscriber behavior dan subscriber demographic untuk kepentingan pengembangan usaha oleh berbagai korporasi di indonesia serta pemerintah untuk mencapai pertumbuhan yang lebih dan akhirnya bermuara pada pertumbuhan ekonomi nasional.
Konferensi Big Data Indonesia kembali akan digelar pada tanggal 7-8 Desember 2016 di Jakarta, dan tentunya akan menampilkan pembicara dan materi yang sangat relevan dengan perkembangan big data di Indonesia.
Contributor :
Tim idbigdata
always connect to collaborate every innovation 🙂
always connect to collaborate every innovation 🙂