:::: MENU ::::

Seputar Big Data edisi #54

Kumpulan berita, artikel, tutorial dan blog mengenai Big Data yang dikutip dari berbagai site. Berikut ini beberapa hal menarik yang layak untuk dibaca kembali selama minggu pertama bulan November 2018.

Artikel dan berita

  1. Waymo to Start First Driverless Car Service Next Month
    Waymo, sebuah anak perusahaan dari perusahaan induk Google, Alphabet Inc., berencana untuk meluncurkan layanan mobil tanpa pengemudi komersial pertama di dunia pada awal Desember, menurut sebuah sumber yang tidak disebutkan namanya. Layanan ini akan beroperasi di bawah merek baru dan bersaing langsung dengan Uber dan Lyft, akan diluncurkan di Phoenix Arizona.
  2. How Big Data can revolutionise education
    Big Data telah menjadi bagian erat dari hampir setiap sektor, termasuk juga untuk sektor pendidikan. Banyak studi kasus yang dapat diselesaikan menggunakan Big Data dan Machine Learning.
  3. Artificial intelligence could help doctors identify hard-to-spot colon polyps
    Kanker usus besar adalah penyebab utama kedua kematian terkait kanker di AS, tetapi kolonoskopi telah ditemukan untuk mengurangi risiko kematian akibat penyakit hingga 70 persen dengan menemukan dan mengangkat polip jinak sebelum mereka memiliki waktu untuk berubah menjadi kanker.
  4. Startups Can Leverage Big Data for Big Results
    Agar tetap kompetitif, startup modern semakin mencari untuk memanfaatkan Big Data. Karena berbagai perusahaan muda masuk ke pasar dengan produk dan layanan inovatif, transformatif, solusi data dapat membantu membuka jalan menuju kesuksesan.
  5. Google AI can spot advanced breast cancer more effectively than humans
    Google telah memberikan bukti lebih lanjut bahwa AI dapat membantu dalam mendeteksi kanker. Peneliti perusahaan ini telah mengembangkan aplikasi Deep Learning yang lebih akurat dalam menemukan metastatis pada kanker payudara.

Tutorial dan Pengetahuan Teknis

  1. Predicting Professional Players’ Chess Moves with Deep Learning
    Tutorial mengenai membuat model yang dapat bermain catur yang tidak menggunakan metode Reinforcement Learning dan bagaimana mengimplementasikan model menggunakan antarmuka web.
  2. How to Develop Convolutional Neural Network Models for Time Series Forecasting
    Dalam tutorial ini akan dijelaskan cara mengembangkan rangkaian model CNN untuk berbagai masalah time series forecasting.
  3. 5 Essential Neural Network Algorithms
    Data Scientist menggunakan banyak algoritma yang berbeda untuk melatih neural network, dan ada banyak variasi untuk masing-masingnya. Dalam artikel ini akan menguraikan lima algoritma yang akan memberikan pemahaman menyeluruh tentang bagaimana Neural Network bekerja.
  4. Uber’s Big Data Platform: 100+ Petabytes with Minute Latency
    Dalam artikel ini, akan dibahas mendalam mengenai perjalanan platform Hadoop yang digunakan Uber dan bagaimana memperluas ekosistemnya.
  5. UMulti-Class Text Classification with Doc2Vec & Logistic Regression
    Tutorial python mengenai klasifikasi teks ke dalam beberapa kategori, menggunakan doc2vec dan regresi logistik.

Rilis Produk

  1. Google Dataset Search Launched to Help Analysts Scour Repositories
    Google Dataset Search adalah produk baru yang masih dalam fase beta yang dapat digunakan untuk melakukan pencarian dataset yang dipublikasikan secara online. Antarmuka tunggal memungkinkan Anda untuk mencari repositori di seluruh dunia.
  2. Introducing Apache Spark 2.4
    Kami senang mengumumkan ketersediaan Apache Spark 2.4 sebagai bagian dari Databricks Runtime 5.0. Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada komunitas Apache Spark untuk semua kontribusi berharga mereka untuk rilis Spark 2.4
  3. Apache Kafka 2.0.1
    Rilis ini adalah bug fixing rilis, mencakup penyelesaian dari 51 JIRA
  4. Google open sources BERT, an NLP pre-training technique
    Google meng-opensource-kan Bidirectional Encoder Representations from Transformers (BERT) untuk pre-training NLP pada 2 Nopember lalu. BERT adalah metode baru pre-training representasi bahasa yang memperoleh hasil terkini untuk berbagai macam tugas pada NLP, seperti sentimen analysis, penerjemahan bahasa dll.
  5. Apache HBase 2.1.1 is now available for download
    Merupakan rilis maintenance terbaru dari versi 2.1, mencakup 180 bug fixes. Pengguna HBase versi 2.1.0 sangat disarankan untuk melakukan upgrade ke versi ini.

Contributor :


Tim idbigdata
always connect to collaborate every innovation 🙂
Tertarik dengan Big Data beserta ekosistemnya? Gabung